Langsung ke konten utama

MENCINTAI DALAM DIAM

MENCINTAI DALAM DIAM

Mencintai dalam diam merupakan hal yang paling sering terjadi disaat kita muda. Setiap pemuda pasti memiliki motivasi yang dapat menjunjung tinggi tujuannya agar dapat mencapai tujuan yang ia ingin kan.
di blog ini akan di ceritakan seorang pemuda yang sangat mencintai seorang wanita, tetapi dia hanya bisa mencintai wanita tersebut hanya dalam diamnya.

Awal cerita ini terkisah dari seorang pemuda yang bernama Iky Putra seorang mahasiswa yang ada disalah satu kota yang dingin yang terletak di Jawa timur. Iky salah satu mahasiswa yang kepribadiannya jarang di kenal oleh teman- teman yang ada disekitarnya.
Berawal dari suatu acara yang diadakan oleh jurusannya. Ketika itu iky hendak bermain ke salah satu kontrakan temannya. Setibanya iky di kontrakan temannya, Iky menjumpai temannya yang bernama Groho (salah satu teman yang dekat dengan Iky), "Groho, kamu lagi ngapain ?", ujar iky (denggann senyuman di wajahnya), "Aku lagi santai aja Ky." jawabnya (Groho menjawab dengan santai sambil  terlentang diatas kasur). Di kontrakannya tiidak hanya ada Groho tetapi, teman temannya Groho dan juga termasuk temannya Iky, mereka bercanda dengan ceria dan seru. Tak lama kemudian datanglah Ansor (salah satu teman Groho yang dulu pernah tinggal satu kontrakan dengannya) "loh, ada iky disini ?" ujar Ansor  (dengan wajahnya yang santai ) terjadilah percakapan diantara iky dan teman- temannya pada waktu itu. Di pertengahan percakapan antara Iky dan teman- temannya, Ansor pun mengajak Iky untuk ikut berpartisipasi dalam mengikuti suatu acara yang akan di selenggarakan oleh jurusan. “iky, ayo ikut bergabung di acara Islamic Fair!” uajar Ansor (dengan wajah penuh arti), “ emang, acaranya seperti apa ?” jawab Iky (sambil tertawa), pada waktu itu juga ansor menjelaskan rangkaian dan juga rencana- rencana yang akan diadakan pada acara tersebut. Setelah Iky memahami dengan seksama rangkaian dan juga rencana acara yang akan diselenggarakan Iky pun menyetujui untuk berpartisipasi di dalam acara tersebut.
Tiba malam dimana awal mula perkumpulan yang dilaksanakan tepatnya pada malam minggu dan diadakan di salah satu gedung yang ada di kampusnya. Perkumpulan pun dihadiri oleh semua angkatan jurusan termasuk mahasiswa baru pun juga hadir di dalamnya.perkumpulan demi perkumpulan pun dilakukan terus menerus disitulah awal mula Iky menemukan sesosok wanita yang dikaguminya,  disitulah ia mulai megerti akan arti cinta  sesungguhnya, disitulah ia mulai mengukir kisahnya.
Nur, itulah nama wanita yang membuat seorang pemuda ini mengerti akan arti dari semuanya, wanita yang lugu, ceria, lemah lembut dan penuh kasih sayang yang terpancar dari sikap serta tingkah lakunya yang santun. Tetapi, kisah perjalanan cintanya tidak semulus apa yang ia bayangkan.
Banyak pengorbanan- pengorbanan yang ia lakukan hanya untuk menyampaikan betapa besar perasaanya terhadap wanita tersebut, akan tetapi nur memiliki pilihan jalan yang lain, sehingga Iky hanya dapat menyimpan perasaannya dalam- dalam. Selama berbulan- bulan Iky hanya dapat memandangi fotonya saja dari gadget yang ia miliki, dan sedikit demi sedikit ia ingin berusaha untuk melupakan. Tapi apa daya yang bisa ia lakukan, ia pun gagal untuk berusaha menghilangkan perasaanya hingga perasaan tersebut terus berkembang hari demi hari, bulan demi bulan.
Dengan tekad dan komitmen yang kuat, pemuda yang bernama iky itu pun membuat janji pada hatinya dan juga dirinya,” AKU AKAN MENUNGGUMU DALAM DIAM KU, AKU AKAN TERUS MENCINTAIMU DALAM DIAM KU, BIAR PUN HATI INI BERGEJOLAK AKAN AKU BENDUNG SEMAMPUKU, HINGGA AKU TAK DAPAT BERDIRI TEGAK LAGI”ujar janji yang dikatakan iky di dalam hatinya.
Begitulah tekad seorang pemuda, yang mempertahan kan perasaanya terhadap seorang perempuan yang ia sangat cintai. Dalam diamlah ia membendung semuanya, dalam diamlah ia menampung perasaanya, dan dalam diamlah dia selalu berdoa untuk kebaikan seorang yang ia kasihi dan ia sayangi termasuk kedua orang tua yang telah melahirkannya.
Di dalam cerita tersebut ada inti yang dapat kita ambil teman- teman yaitu “Cinta tak selamanya memiliki, Cinta juga tidak dapat diprediksi”, cintailah orang yang kalian cintai dengan cara kalian, karena cinta tak pernah menyakiti……

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

PERMUSUHAN LAMBANG PERSAHABATAN

PERMUSUHAN LAMBANG PERSAHABATAN Banyak orang mengatakan “permusuhan adalah lambang kehancuran dari sebuah hubungan persaudaraan, hubungan persahabatan, huabungan antar organisasi dan juga bahkan hubungan kekeluargaan”. Apa yang menyebabkan permusuhan terjadi? Apakah perbedaaan pendapat menjadi   alasannya? Apakah perbedaan opini menjadi salah satu permasalahannya? Apakah perbedaan golongan menjadi alasannya? Apakah, apakah, dan apakah senantiasa kalimat tanya   tersebut selalu timbul dalam benakku, selalu terbesit dalam pikiranku….. Bagaimana bisa kita mengorbankan hubungan yang harmonis, hubungan yang tenang, hubungan yang penuh kedamaian dengan banyak perbedaan yang ada di dalam dunia ini? Samapai kapan pun perbedaan akan selalu ada, perselisihan akan semakin meningkat, persaingan akan semakin sengit…. Sampai kapan kita harus   menganggap saudara-   saudari kita musuh? Sampai kapan kita harus saling menjatuhkan antar saudara? Sampai kapan kita h

HIJRAHKU

HIJRAHKU   Bingung utuk menentukan jalan apa yang hendak aku ambil Ingin rasanya ku berlari yang kencang Ingin ku teriakkan seluruh keluh kesah ini ke lautan lepas Kebingungan ini membuatku sulit untuk menentukan arah Keresahan ini membuatku sulit untuk melangkahkan kakiku Langkah ku terhenti, terasa mati rasa untuk mulai bergerak Terbelenggu dalam kebingungan… itu yang aku rasakan Wahai sang pencipta hati Wahai sang pembolak balik hati Wahai sang pencipta segalanya Berikanlah aku cahaya di hatiku Berikanlah aku penunjuk arah di hatiku Bimbinglah aku di jalanmu Hilangkanlah kebingungan yang menjadi parasite di kehidupanku Ku dengar hatiku merintis, menangis dan berkata,” Mungkinkah dosa yang membuatmu seperti ini sang pemilikku?” Tetesan air mata pun keluar dari kedua bola mataku Benar!!! Itu benar!!! Karena dosalah yang membuatku bingung Karena dosalah aku kehilangan tujuanku Karena dosalah aku lupa akan diri Mu AKU TERLENA….